Artikel tentang: Surat Berharga Negara (SBN)

Apakah SBN bisa diwariskan?

Apakah jika investor SBN telah meninggal, kepemilikan SBN tersebut bisa dialihkan kepada ahli warisnya?



Jika kamu benar merupakan ahli waris dari investor bersangkutan dan apabila benar investor bersangkutan telah meninggal dunia maka kamu dapat melakukan klaim atas SBN investor tersebut. Perlu diingat bahwa beberapa jenis SBN memiliki ketentuan pewarisan dan pengalihan kepemilikan yang berbeda.

Saving Bond Ritel (SBR)

Saving Bond Ritel (SBR) termasuk kedalam kategori SBN non-tradable sehingga tidak dapat dipindahtangankan. Jika Investor pemegang SBR meninggal dunia, maka kepemilikan SBR akan tetap tercatat atas nama Pemilik SBR. Namun hak atas penerimaan kupon dapat dialihkan ke rekening ahli waris dan nilai pokok SBR akan diterima oleh ahli waris pada saat SBR jatuh tempo.

Obligasi Ritel Indonesia (ORI)

Obligasi Ritel Indonesia (ORI) termasuk kedalam kategori SBN tradable sehingga dapat dipindahtangankan. Jika investor meninggal dunia, maka kepemilikan ORI dapat diwariskan kepada ahli waris. Untuk nilai pokok ORI dapat dialihkan kepada ahli waris setelah melewati masa Minimum Holding Period dan untuk pemberian kupon dapat langsung dialihkan setelah proses pengalihan kepemilikan ORI ke ahli waris selesai.

Sukuk Tabungan (ST)

Sama seperti SBR, Sukuk Tabungan (ST) termasuk kedalam kategori SBN non-tradable sehingga tidak dapat dipindahtangankan. Jika Investor pemegang ST meninggal dunia, maka kepemilikan ST akan tetap tercatat atas nama Pemilik ST. Namun hak atas penerimaan imbal hasil dapat dialihkan ke rekening ahli waris dan nilai pokok ST akan diterima oleh ahli waris pada saat ST jatuh tempo.

Sukuk Negara Retail (SR)

Sama seperti ORI, Sukuk Negara Retail (SR) termasuk kedalam kategori SBN tradable sehingga dapat dipindahtangankan. Oleh karena itu, kepemilikan SR juga dapat diwariskan kepada ahli waris. Untuk nilai pokok Sukuk Negara Retail (SR) dapat dialihkan kepada ahli waris setelah melewati masa Minimum Holding Period dan untuk pemberian kupon dapat langsung dialihkan setelah proses pengalihan kepemilikan ORI ke ahli waris selesai.

Diperbarui pada: 11/07/2022

Apakah artikel ini berguna?

Bagikan umpan balik Anda

Membatalkan

Terima kasih!