Fitur Bibit Bareng

Apa kegunaannya?


Sekarang kamu kamu bisa nabung reksa dana bareng keluarga, saudara, atau teman kamu untuk mencapai tujuan investasi bersama.

Undang dan kelola investasi kamu bersama keluarga, teman atau saudara kamu.
Tetapkan target investasi bareng. Pantau bareng. Capai tujuan bareng.
Setiap reksa dana tetap menjadi milik masing-masing. Setiap anggota memiliki akses bersama dan Bibit Bareng bisa dibubarkan setiap saat.
Apabila tujuan investasi sudah tercapai dan portofolio Bibit Bareng dibubarkan, maka nilai investasi akan dibagi secara proporsional sesuai kontribusi masing-masing anggota.

Informasi penting terkait fitur Bibit Bareng


Kegiatan investasi kamu di portofolio Bibit Bareng bisa dilihat oleh member lainnya.
Kepemilikan reksa dana tetap atas nama masing-masing anggota. Tidak ada perpindahan kepemilikan.
Masing-masing anggota tetap memiliki kontrol penuh atas penjualan dan dana hasil penjualan reksa dana.


Panduan penggunaan fitur Bibit Bareng



Pertama, kamu harus membuat satu Portofolio baru dengan jenis Bibit Goals.
Panduan membuat portofolio baru bisa kamu klik di sini.

Klik Bibit Bareng sesuai gambar di bawah.


Klik Jadikan Investasi Bibit Bareng.


Klik Undang untuk mengajak teman atau keluarga kamu bergabung.


Izinkan Akses Kontak, lalu pilih kontak teman atau keluarga yang ingin kamu ajak investasi bareng. Setelah itu klik Submit.
Catatan: Kamu bisa mengundang maksimal 10 kontak untuk gabung di portofolio Bibit Bareng.


Klik Undang.


Input PIN kamu, lalu undangan akan dikirim ke teman atau keluarga kamu.


Klik Oke.


Portfolio Bibit Bareng berhasil dibuat, setelah itu tunggu konfirmasi dari teman atau saudara yang sudah kamu undang.



Membubarkan portofolio Bibit Bareng


Apabila portofolio Bibit Bareng dibubarkan, maka nilai investasi akan dibagi secara proporsional sesuai kontribusi masing-masing anggota.

Klik Ikon Titik Tiga di kanan atas


Klik Bubarkan Bibit Bareng


Klik Bubarkan


Bibit Bareng Berhasil Dibubarkan


Keluar dari portofolio Bibit Bareng sebagai Member


Apabila keluar dari portofolio Bibit Bareng, maka nilai investasi akan dibagi secara proporsional sesuai kontribusi.

Klik Ikon TItik Tiga di kanan atas


Pilih Batalkan Bibit Bareng


Pilih Alasan Keluar, lalu klik Submit


Klik Ya, Keluar

Diperbarui pada: 26/09/2023

Apakah artikel ini berguna?

Bagikan umpan balik Anda

Membatalkan

Terima kasih!